Mesin laser cutting Bodor – Produk asal China yang memiliki standar Eropa, memiliki tingkat stabilitas yang bagus, akurasi hasil potong yang lebih presisi, serta dapat digunakan untuk grafir (engraver) pada beberapa jenis material bahan.

Mesin laser cutting Bodor Switzerland

Bodor Switzerland

Bodor merupakan perusahaan asal China dengan market besar di seluruh dunia, produknya sudah digunakan di 80 negara, memiliki divisi Research and Development serta design team yang berbasis di Swiss, salah satu brand ternama dalam bidang laser cutting dan cnc.

Mesin laser cutting Bodor juga memiliki pabrik sendiri untuk memproduksi setiap mesinnya, sehingga quality control tetap dapat diawasi secara langsung dengan baik, itu juga yang menjamin ketersediaan spare parts apabila diperlukan, jadi bukan produk yang pesan pada pabrik lain lalu diberi merk sendiri.

Mesin laser cutting Bodor

Mesin laser cutting Bodor memiliki beberapa tipe dengan penggunaan power yang berbeda, untuk yang tersedia di Indonesia power yang ada adalah 130 watt dan 150 watt, ukuran juga ada beberapa jenis, mulai dari 130 x 90 cm, hingga 250 x 130 cm.

Mesin laser cutting Bodor

BCL 1309 XU

Beberapa tipe yang tersedia yaitu:

Untuk lasertube atau tabung laser yang digunakan adalah merk Yongli yang memiliki masa lifetime hingga 10 ribu jam, parts yang digunakan juga berasal dari brand yang sudah dikenal bagus, sehingga menunjang kinerja mesin menjadi lebih maksimal.

Pabrik mesin laser cutting Bodor

Bodor factory

Kelebihan dari mesin laser cutting Bodor ini diantaranya:

  • Bodor merupakan salah satu perusahaan terbesar di China sebagai produsen mesin laser cutting dan cnc.
  • Memiliki pabrik sendiri dan bukan order kepada pabrik lain.
  • Fokus pada pengembangan mesin laser cutting dan cnc (memiliki R & D).
  • Hasil potong dan grafir akurat serta presisi.
  • Spare parts tersedia dan resmi.
  • Banyak tipe dengan berbagai kelebihan.
  • Teknisi yang ada sudah berpengalaman dan mampu menangani mesin dengan baik.
  • Jaminan garansi resmi 18 bulan.
  • Tampilan fisik yang lebih modern dan eye catching.
  • Mesin lebih stabil.
  • Brand kelas dunia yang sudah digunakan di 80 negara.
  • Swiss design (di desain oleh team Swiss).
  • Software yang support untuk berbagai jenis file.
  • Operasional yang mudah dan dapat membaca registration mark.
  • Maintenance tidak sulit.

Tersedia pilihan untuk jenis metal dan non-metal, apabila digunakan untuk memotong acrylic akan mendapatkan hasil yang rapi, power 130 watt dapat memotong bahan akrilik hingga ketebalan 2 cm, dan bisa juga digunakan untuk melakukan proses grafir (engraver).

Mesin laser cutting Bodor BCL 1325 B

Bodor BCL 1325 B

Juga untuk jenis flatbed, ada 2 tipe dari mesin laser cutting Bodor yang dapat memotong bahan sekaligus dengan ukuran triplek, sehingga bahan dengan ukuran besar tersebut bisa langsung dikerjakan, untuk tipe dari flatbed ini ada jenis metal dan non-metal.

Harga mesin laser cutting Bodor

Harga mesin laser cutting Bodor apabila dilihat dari kemampuan yang dimiliki bisa dibilang merupakan yang paling murah, dengan jaminan garansi selama 18 bulan yang meliputi service serta spare parts, kecuali consumable parts seperti lasertube yang tidak termasuk dalam garansi.

Mesin laser cutting ini juga sudah memiliki service center resmi di Indonesia, sehingga untuk kebutuhan support dan aftersales dapat dilayani dengan baik, teknisi yang ada sudah berpengalaman sejak lama, dan selalu siap apabila suatu ketika dibutuhkan.

Mesin laser cutting Bodor BCL 1309 XU

Bodor BCL 1309 XU

Banyak juga yang menggunakan tidak hanya pada bahan acrylic saja, tetapi juga digunakan pada bahan kulit, mdf, kayu, dan berbagai jenis bahan lainnya, dan semua hasil kerja dari mesin laser cutting Bodor di dapat hasil yang presisi dan rapi, sesuai dengan desain.

Jika digunakan pada bahan metal seperti stainless steel, ada baiknya menggunakan jenis mesin fiber laser, meskipun harganya jauh lebih mahal, tetapi untuk jangka panjangnya lebih efisien dan lebih murah untuk cost produksinya.

Penutup

Untuk menentukan kebutuhan yang sesuai dengan pekerjaan yang akan dilakukan sebaiknya agar diperhatikan juga untuk spesifikasinya, karena ada beberapa tipe pilihan dari mesin laser cutting Bodor dengan fungsi serta ukuran yang berbeda, serta sesuaikan juga dengan budget yang dimiliki.

Apabila ingin memotong media bahan ukuran besar (sebesar triplek) maka bisa menggunakan tipe BCL 1325 B/BM, sedangkan apabila media bahan yang akan dikerjakan tidak terlalu besar, maka bisa menggunakan Bodor dengan tipe BCL 1309 XU/XM.

Mesin laser cutting Bodor

Bodor

Jika berminat atau membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai mesin laser cutting Bodor ini, bisa menghubungi kami langsung melalui kontak yang tersedia, atau melalui no: 0818-06410310 (Phone/SMS/WhatsApp).